You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Layanan PTSP Goes To Mal di Jakbar Masuk Nominasi Inovasi Top 99
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Layanan PTSP Goes To Mall Jakbar Masuk Nominasi Top 99

Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Goes To Mall di Jakarta Barat, masuk nominasi penilaian Top 99 tahun 2018 dalam Sistem Informasi Inovasi Pelayanan Publik (Sinovik) Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB). 

Setiap layanan dibuka, sebanyak 25 hingga 30 warga datang ke gerai PTSP Goes To Mal

Kepala UP PTSP Jakarta Barat, Johan Girsang mengatakan, tim penilai Sinovik Kemenpan RB sudah melakukan penilaian terhadap pelayanan perizinan yang dibuka di pusat perbelanjaan yang tersebar di delapan kecamatan . 

PTSP Goes to Mall Hadir di 10 Lokasi Selama November

Ia mengungkapkan, PTSP Goes To Mall di Jakarta Barat yang telah dimulai sejak pertengahan 2017 dinilai efektif untuk memberikan kemudahan bagi warga yang hendak mengurus berbagai perizinan. 

"Setiap layanan dibuka, sebanyak 25 hingga 30 warga datang ke gerai PTSP Goes To Mall," ujar Johan, Rabu (4/7).  

Ia menjelaskan, warga yang mengurus berbagai perizinan dapat mendatangani gerai PTSP Goes To Mall tanpa perlu datang ke service point di kecamatan maupun kelurahan. 

"Jadi, sambil berbelanja atau membuka usaha di mal, warga bisa mengurus perizinan dengan membawa persyaratan yang diajukan. Sebagian besar warga yang datang untuk mengurus perizinan SIUP, TDP dan perhubungan," tandasnya.  

Ada beberapa pusat perbelanjaan yang menjadi lokasi PTSP Goes To Mall di Jakarta Barat. Seperti, Mal Central Park di Jalan S Parman, Mal Season City Grogol, Lendeteves Taman Sari, Taman Palem Cengkareng, Mal Daan Mogot Kalideres dan Mal Lippo Kembangan. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye2949 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1178 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1159 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye896 personFakhrizal Fakhri
  5. BPBD DKI Minta Warga Waspada Banjir Pesisir

    access_time15-07-2025 remove_red_eye850 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik